6 Bisnis Sampingan Untuk Pelajar Agar dapat Penghasilan Hanya Modal Kecil
Bingung mencari kerja sambil sekolah jangan khawatir kami memberikan hal yang harus anda coba untuk mendapatkan tambahan uang jajan,
Inilah Beberapa Bisnis Sampingan Untuk Para Pelajar Dengan Modal Kecil Untung Berlipat Ganda
Banyak bisnis online yang bisa Anda jalankan melalui smartphone anda
1. RESELLER
Gambar billionairecoach.co.id |
Apa itu Reseller ? Reseller adalah penjual menawarkan gambar barang kepada konsumen untuk memilih, ada banyak barang yang bisa anda jual contohnya menjual pakaian ataupun menjual perlengkapan rumah dengan memposting gambar yang diberikan pada admin seller dan menaikkan harga yang diberikan pada admin agar anda mendapatkan untung dari barang yang laku terjual
Dan jika konsumen melihat gambar tersebut dan berminat anda langsung konfirmasikan kepada admin agar admin mengirim barang tersebut kepada konsumen
Reseller juga sangat bagus buat parah mahasiswa ataupun mahasiswi untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari media online, yang gimana cara kerja ini hanya melakukan promosi produk yang kalian jual di media sosial
2. PENULIS ARTIKEL
Jika anda hobi menulis ini adalah peluang kerja buat Anda artikel yang sudah anda tulis kalian bisa menawarkan hasil Penulisan Anda kepada blogger yang ingin mengupdate namun mereka Mempunyai waktu Tebatas
Banyak blogger yang mencari jasa penulis artikel yang tentunya artikel yang Iya cari artikel hasil penulisan sendiri atau original, jangan Anda jual artikel dari copy paste karena ini sangat melanggar algoritma Google dan bisa terjadi kerugian kepada yang punya blog
Setiap artikel yang banyak dicari pada blogger besar yaitu minimal 300-1000 kata didalamnya , dengan 300 kata itu bisa dihargai dengan harga Rp10.000 sampai Rp15.000 jika 1000 kata bisa dihargai dengan Rp40.000 atau Rp50.000 per artikelnya
3. MEMBUAT BLOGGER
Jika diatas adalah menjadi penulis artikel disini saya sarankan anda membuat blog sendiri Sama dengan Yang saya punyai sekarang ini , Daftar Melalui blogger.com , jika belum mengerti cara menggunakan blogger Anda bisa mencarinya di Google dengan Keyword " Cara Membuat Blog untuk pemula "
Jika kalian sudah paham cara menggunakannya Saatnya anda mengisi artikel artikel yang bermanfaat buat pembaca sehingga Google bisa menerima hasil penulisan kamu dan bisa muncul di Google , nah ingin mendapatkan penghasilan Anda bisa mendaftarkan blog anda Google AdSense jika sudah memenuhi persyaratan ,
Dengan persyaratannya pastikan blog anda sudah mendapatkan visitor original dari Google bukan hasil share media sosial, dan pastikan artikel yang kamu publish ke blog kamu bukan hasil dari copy paste dari blog orang lain karena itu adalah hal yang sangat paling dibenci oleh Google dan jangan harapkan blog anda akan diterima oleh Google AdSense
4. JASA DESAIN / EDIT FOTO
Apabila anda mempunyai ahli dalam editor maka anda bisa membuka jasa desain online, Jika iya kamu bisa mempromosikan karya-karya hasil editan kamu atau desain kamu ke Media sosial contohnya grup Facebook, dan memasangkan harga yang terjangkau jangan mahal-mahal karena ini baru promosi, jika jasa desain kamu sudah banyak yang kenal kamu bisa menaikkan harga Jika harga yang kamu pasarkan itu Teresa murah
5. MEMBUAT CHANNEL YOUTUBE
Gimana tidak sekarang YouTube sangat populer di 2019 ini banyak orang yang membuat video dari hasil karya-karyaNya yang dia miliki Dan mengupload videonya ke YouTube, bahkan Banyak selebriti Selebriti banyak yang berprofesi sebagai youtuber mau itu konten cover lagu,Telegram, prank, Dan Tutorial
Ini adalah hal yang harus anda coba apabila anda mempunyai keahlian tersendiri, jadikan media sosial anda sebagai Sumber penghasilan
6. OPEN ENDORSE DI INSTAGRAM
Tidak harus artis selebriti Anda juga bisa membuka endorse di Instagram kamu tidak harus mempunyai banyak followers dengan 1.000-10.000 followers original anda sudah bisa membuka endorse di akun Instagram kamu
Banyak perusahaan yang ingin mengiklankan produk yang dia miliki di Instagram yang likenya banyak sesuai dengan followers nya, Walaupun endorse itu tidak seberapa yang penting bisa menghasilkan
Nah sekian pembahasan dari kami semoga bermanfaat buat pelajar yang ingin mencari uang tambahan buat jajan, dan jangan lupa yakinkan ke orang tua bahwa bisnis yang Anda jalankan itu tidak mengganggu sekolah Anda.
0 Response to "6 Bisnis Sampingan Untuk Pelajar Agar dapat Penghasilan Hanya Modal Kecil"
Post a Comment